Tag Archives: catatan

Bahaya Tikus dan Cara Membasmi Tikus

Tikus merupakan salah satu binatang hama yang keberadaannya seringkali merugikan manusia. Bentuk kerugian yang dialami karena gangguan tikus ini cukup beragam. Mulai dari gangguan yang sifatnya cukup ringan seperti makanan yang dicuri tikus hingga ke gangguan yang cukup berat seperti kerusakan bangunan terutama yang terbuat dari bahan kayu dan yang sejenisnya karena dikerat tikus. Keberadaan tikus ini juga bisa berpotensi membahayakan keselamatan manusia. Hal ini karena tikus termasuk salah satu jenis binatang yang bisa menularkan berbagai jenis penyakit seperti Leptospirosis misalnya.

Karena begitu merugikannya dampak yang diakibatkan oleh tikus maka ada baiknya jika kita mencegah agar jangan sampai ada tikus yang bersarang di rumah kita. Diantara beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah tikus masuk dan bersarang di rumah yang kita tinggali antara lain adalah dengan senantiasa menjaga kebersihan rumah. Hal ini karena umumnya tikus menyukai tinggal di tempat yang kotor. Kita juga bisa mencegah keberadaan tikus ini dengan meminimalisir adanya lubang di rumah kita yang memungkinkan tikus masuk. Untuk melakukannya kita bisa menutup lubang yang ada atau memperkecil ukuran lubang tersebut sehingga tidak bisa dimasuki tikus.

Akan tetapi jika kita sudah melakukan serangkaian upaya pencegaan tadi namun tetap saja tikus masih masuk dan bersarang di dalam rumah maka tentunya kita perlu melakukan beberapa langkah untuk membasmi atau setidaknya mengusir tikus tersebut. Untuk melakukan pengusiran dan pembasmian tikus bisa dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari menggunakan alat elektronik pengusir tikur, menggunakan racun tikus ataupun memakai jebakan tikus.

Dan jika cara cara tersebut belum mampu untuk sepenuhnya membasmi tikus yang ada maka kita bisa menggunakan jasa pembasmi tikus profesional yang ada did aerah tempat kita tinggal. Misalnya saja untuk kita yang bermukim di daerah surabaya dan sekitarnya bisa menggunakan jasa pembasmi tikus surabaya dari fumida.

Fumida sendiri sampai saat ini memang sudah terkenal sebagai salah satu layanan pengendalian dan pemberantasan aneka binatang pengganggu termasuk tikus. Metode yang fumida lakukan dalam pemberantasan tikus ini termasuk metode yang ramah lingkungan, sehingga jika kita mempunyai hewan peliharaan akan tetap aman.